The Lantis di Kota Jambi, Giri Virandi: Kalian Semua Seru, Jambi Asyik!
BICARA MUSIK - Band indie pop asal Jakarta Selatan, The Lantis, sukses menggoyang panggung Authenticity Nocturne Serenity yang digelar di Paviliun JBC, kawasan Mayang, Kota Jambi, Jumat (25/4/2025) malam.
Penampilan mereka diawali dengan membawakan lagu berjudul Panca Rona, yang langsung mencuri perhatian para penonton yang memadati lokasi.
Lagu tersebut seakan menjadi pemantik sebelum The Lantis menghadirkan kejutan lagu – lagu lainnya.
Nuansa hangat pun tercipta saat sang vokalis, Giri Virandi, menyapa penonton dan memperkenalkan seluruh personel The Lantis.
“Apa kabar teman-teman Jambi? Kalian boleh request lagu yang ingin kami bawakan malam ini,” ujar Giri dihadapan penonton.
Tak menunggu lama, band yang terbentuk pada 2020 ini langsung membawakan ‘Ambang Rindu’, singel terbaru mereka yang baru dirilis beberapa jam sebelum konser dimulai.
“Kalian semua seru, Jambi asyik!. Oh iya, lagu tadi itu singel terbaru kami yang baru dirilis sore ini,” ungkap Giri.
Alunan musik The Lantis yang khas dengan nuansa pop bernuansa dreamy berhasil menghibur ratusan penonton.
Terlihat banyak di antara penonton yang ikut bernyanyi, bergoyang dan merekam momen tersebut dengan ponsel.
Band yang dibentuk pada tahun 2020, The Lantis terus menunjukkan eksistensinya di belantika musik Tanah Air.
Penampilan perdana The Lantis malam ini di Kota Jambi berhasil menciptakan kehangatan. Para penonton tampak larut dalam alunan musik dan turut bernyanyi bersama. (*/)
Sumber: bitnews.id
Facebook @bicarajambidotcom
Twitter/X @bicarajambidotcom
Instagram @bicarajambidotcom
Tiktok @bicarajambicom
Youtube @bicarajambidotcom